Friday, November 21, 2008

Pengangguran, jangan sampai lah..

Akhir- akhir ini angka pengangguran di negara kita semakin bertambah. Mengapa ya?
padahal rata - rata para pengganguran itu malah orang berpendidikan. Kita tilik orang - orang pedesaan, walaupun tingkat pendidikan mereka rendah, tapi mereka punya kemauan keras untuk hidup berkecukupan, mereka akan gunakan semua kemampuanyang ada untuk maju. Sungguh semangat yang tinggi yang tak semua orang memilikinya. Bagi mereka kasta bukanlah batas untuk maju, " aku juga orang desa lho,..he...he..he..."

Sekarang kita kembali ke masalah utama, pengangguran. Dari sekian banyak kasus yang terjadi, yang menyebabkan pengangguran adalah tidak adanya kemauan dan patah semangatnya seseorang setelah mencoba melamar kemana- mana tidak diterima. Menurut pandangan saya, itu sangatlah wajar, orang itu telah berusaha dengan kemampuannya tapi tidak menemui hasil yang di inginkan. Telah mencoba kemana mana hasilnya tetap nihil, kosong, itu menjadikan mereka patah arang dan hilang semangat untuk cari kerja. Untuk persoalan kayak begini, solusinya hanya satu, teruss berusaha dan selalu berdoa pada Tuhan agar selalu diberikan kekuatan. Jangan sampai anda menjadi pengangguran karna alasan kayak gini, anda tidak akan dapatkan keinginan anda.

Yang paling banyak juga tapi yang paling menyesalkan adalah banyak pengangguran yang berasal dari orang yang berpendidikan tinggi. Sekarang kita lihat saja, banyak remaja - remaja lulusan sarjana, anak- anak kaya yang kerjanya cuma pengangguran, kesana kemari tidak bertujuan. Sekarang itu dalam mencari kerja tidak hanya mengandalkan tingkat pendidikan saja, tetapi minat dan kemauan juga harus balance mengimbanginya. Anda, walaupun pandai kayak apapun, klo anda tidak punya minat dan kemauan untuk kerja, anda akan jadi salah satu dari pengangguran, ingat, uang tidak datang secara sendirinya.

Mulai sekarang imbangilah diri anda, selain anda belajar anda harus juga mencari pengalaman. Ingat tanpa adanya pengalaman, kita akan sulit merealisasikan ilmu yang telah kita dapat. Mari bersama sama mengurangi jumlah pengangguran, jangan malah menambahi, ok !

No comments:

Post a Comment